ini Marble cake buatan ku...masih kelihatan amatir ..maklum baru belajar..yg penting PD nampilin Tantangan di Dapur Aisyah
^_^
Bismillah....
Alhamdulillah hari ini Senin 19 Desember 2011, kami Admin Grup Dapur Aisyah kembali bisa memberikan sebuah TANTANGAN untuk semua member Grup dapur Aisyah. Tantangan kali ini adalah TANTANGAN KEHORMATAN, artinya tantangannya berasal dari salah satu member yang sudah kami pilih sebelumnya.
Nama pemberi tantangan memang kami rahasiakan. Dan akan di umumkan pada hari terakhir pengumpulan hasil.
Untuk Tantangan Kehormatan bulan Desember ini akan mengangkat tema MARBLE CAKE.
Deskripsi:
MARBLE CAKE adalah cake berbahan dasar putih telur, dengan rasa yang nikmat dan tekstur yang lembut. Cake ini di masak dengan cara au bain marie /steam bake. Dalam membuat cake ini dibutuhkan ketelatenan dan kejelian, agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.
Resep : MARBLE CAKE
Oleh : Member Grup Dapur Aisyah
Bahan A :
75 gr terigu
- 20 gr maizena
- 15 gr susu bubuk
Bahan B : (aduk rata)
- 120 ml santan
- 75 ml minyak goreng
Bahan C :
250 gr putih telur
125 gr gula pasir
1 sdt cream of tar tar ( tambahan : skip bahan ini , bisa diganti dengan air perasan jeruk nipis )
Tambahan :
- 1/2 sdt coklat pasta
CARA MEMBUAT:
- Tuang bahan B kedalam bahan A sambil di aduk perlahan, sisihkan.
- Bahan C kocok putih telur dengan cream of tar tar ( ganti dengan air perasan jeruk nipis ) sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir, kocok hingga mengembang.
- Tuang sedikit putih telur ke dalam adonan no.1, aduk rata. Tuang adonan yg sudah merata ke putih telur, aduk perlahan.
- Ambil sedikit adonan. Tambahkan coklat pasta, aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang bulat 20 cm yang di oles margarin di alas kertas . oven dengan cara au bain marie / steam bake. suhu 160 derajat C selama 60 menit
Point :
-
Sebelum mulai bekerja,semua alat yang akan bersentuhan dengan bahan dicuci menggunakan air panas dulu, agar benar-benar bersih, kemudian di keringkan sampai benar-benar kering
- Pengggunaan air jeruk nipis sebagai pengganti cream of tartar adalah 3 x lipat, gunanya agar hasil kocokan putih telur lebih stabil
- Namun demikian jika tidak ingin menggunakan keduanya pun tidak mengapa, tapi pastikan telur dalam keadaan segar, dan tidak tercampur kuning telu walau sedit saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar