Senin, 22 Desember 2014

Sayur Kuning Tahu



Bismillah


Sayur ini mengingatkan ku pada saat kecil, ketika membeli sayur ini di depan rumahku, wangiii kunyit ketika baru matang, rasanya ingin segera menikmatinya...hehe

Kali ini aq memasaknya sendiri sambil mengingat2 kemiripan rasa sayur itu, walau agak beda namun ga masalah yang penting anak2 ku suka

 SAYUR KUNING TAHU

  Bahan
6 buah tahu potong bagi 6
2 buah wortel kupas kulitnya dan potong2
1 buah kentang uk sedang kupas kulitnya dan potong kotak
1 lembar daun seledri iris
1 lembar daun bawang iris
5 gelas air
minyak untuk menumis
1 lembar daun salam
1 batang sereh geprek
gulgar secukupnya

Bumbu halus
4 bh bawang merah
6 siung bawang putih
1/2 sdt ketumbar
2 cm lengkuas
2 cm kunyit

Cara Memasak

1. panaskan minyak goreng tumis bumbu halus hingga harum
2.masukan tahu dan daun salam juga sereh aduk rata masak hingga tahu berubah warna
3. tambahkan air masa hingg mendidih, masukan wortel dan kentang masak hingga kentang lunak
4. beri garam dan gula secukupnya, tes rasa, setelah matang
5. angkat dan sajikan dengan taburan daun seledri dan daun bawang iris

















Tidak ada komentar:

Posting Komentar